Harga Daging Sapi di Bekasi Sudah Tembus Rp160 ribu Per Kilo
BEKASI - Harga daging sapi di Kota Bekasi tembus di angka Rp160 ribu per klilogram. Namun demikian harga di awal ramadan tersebut bervariasi di sejumlah pasar. Harga Rp160 ribu untuk harga di Pasar Family Mart Harapan Indah, Bekasi Utara. Sementara di tradisional lainnya seperti Pasar Baru Jatiasih, Pasar Baru Bekasi Timur, harga daging sapi masih di kisaran Rp 150.000 per kg. Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kota Bekasi, Teddy Hafni, membenarkan hal itu. Dikatakan kenaikan itu terjadi pasar Family Mart Bekasi utara. Biasanya harga kisaran Rp150 ribu/KG. Tapi memasuki bulan Ramadhan sudah tembus Rp160 ribuan. "Harga komoditas lainnya pun ikut melonjak, berdasarkan pantauan, seperti harga cabai rawit merah naik Rp5000 sehingga saat ini diangka Rp60 ribu, "ujar Tedi. Disusul harga cabai rawit ijo naik menjadi Rp 50.000 per kg atau ada kenaikan Rp 10.000 per kg. Sementara cabai merah besar mengalami kenaikan menjadi Rp 70.000 per kg atau ada kenaikan Rp 10.000 per kg. Komoditas bawang putih mengalami kenaikan Rp 5.000 menjadi Rp 40.000 per kg. Gula pasir naik Rp 5.000 menjadi Rp 18.000 per kg serta minyak goreng kemasan 2 liter menjadi Rp 52.000. Tedi menyampaikan bahwa pantauan, komoditi lainnya relatif stabil. Hal itu berdasarkan pantauan di Pasar Family Mart Harapan Indah dan Pasar Baru Bekasi Timur. “Harga komoditi kebutuhan pokok untuk sementara di Pasar Baru Bekasi, mayoritas stabil dan stok aman,â€tegas Kang Tedi ini. (amn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: